+6285349176313 (Telp/WA) +6285651269703 (Telp) +628115161919 (Telp) Permataborneotour@gmail.com

Pasar Terapung Lok Baintan, Tujuan Utama Wisata di Banjarmasin

Pasar Terapung Lok baintan merupakan sebuah pasar atau lokasi jual beli yang di lakukan di atas perahu klotok (perahu kecil khas Banjarmasin). Tak lengkap rasanya ketika ke Banjarmasin belum ke pasar terapung, pasar terapung ini merupakan ciri khas kota Banjarmasin yang sudah terkenal oleh wisatawan domestic dan mancanegara. Pasar terapung lok baintan sudah di mulai sejak zaman kerajaan Banjar pada abad 18. Rata-rata para pedagang berasal dari kampung sekitar diantaranya seperti Sungai Lenge, Sungai Bakung, Sungai Paku Alam, Sungai Saka Bunut, Sungai Madang, Sungai Tanifah, dan Sungai Lok Baintan. Pasar Terapung Lok Baintan Merupakan satu-satunya pasar terapung yang masih alami di Indonesia bahkan Dunia, Lokasi pasar terapung lok baintan sendiri berada di aliran sungai Martapura, Desa Sungai Pinang , kecamatan Sungai Tabuk, Kab. Banjar, Kalimantan Selatan. Pasar terapung Lokba Intan secara administrasi termasuk dalam wilayah Kab. Banjar. Namun banyak wisatawan lebih familiar bahwa pasar terapung ini berada di Kota Banjarmasin. Untuk di wilayah Banjarmasin sendiri ada 2 pasar terapung, yang pertama Pasar Terapung Muara Kuin dan yang kedua Pasar Terapung Siring Sungai Martapura.

Lokasi Pasar Terapung Lok Baintan

Untuk menuju pasar terapung ini ada beberapa pilihan:
*Melalui sungai Martapura dengan menggunakan klotok
Untuk menuju pasar terapung Lokba Intan bisa melalui dengan menyewa kelotok dari Kota Banjarmasin, ada beberapa titik tempat dermaga klotok ini, seperti di depan KODIM, Siring sungai Martapura dan Kuin. Kita bisa memesan sehari sebelumnya atau langsung ke lokasi dermaga pada pukul 05.00 pagi waktu setempat (setelah sholat subuh), biasanya mereka sudah standby dari jam 04.00. Dengan jarak tempuh kurang lebih 30 Menit dari pusat Kota Banjarmasin.
*Melalui darat dengan menggunakan sepeda motor atau mobil
perjalanan darat dari Banjarmasin melalui jalan Veteran kemudian lurus mengikuti jalan menuju sungai Tabuk. dengan jarak tempuh sekitar 1 jam dari pusat Kota Banjarmasin.
*Menggunakan kendaraan darat dan klotok
Alternatif lainnya yakni terlebih dahulu menuju Sungai Lulut, sebelah kiri anda akan menemui sebuah mesjid dan disampingnya ada jembatan gantung. Dari sini perjalanan bisa dilanjutkan dengan menggunakan kelotok dari dermaga di sana, perjalanan kurang lebih 1 jam dari kota Banjarmasin.

Namun sebagai traveler sejati pilihan terbaik adalah menggunakan kelotok dari kota Banjarmasin yang terkenal kota seribu sungai, dari sana kita akan banyak menemui hal-hal unik disepanjang perjalanan yakni kehidupan masyarakat di tepian sungai Martapura, Apalagi bagi teman-teman yang hobi foto-foto akan banyak objek tentang aktifitas warga Banjarmasin di pagi hari. Dan perlu di ketahui, pedagang pasar terapung Lok baIntan mulai berdatangan dari setelah Sholat subuh atau jam 05.00 pagi dan mulai bubar sekitar pukul 07.30 pagi waktu setempat.

Untuk mengunjungi wisata Pasar Terapung Lok Baintan, silakan menghubungi Permata Borneo Tour, kami akan memberikan penawaran spesial buat anda.

About the author

Tour Operator Lokal di Banjarmasin yang siap memberikan pelayanan Pariwisata kepada anda : Informasi Tempat-tempat Wisata | Paket-paket Wisata | Ojek Wisata | Pemandu Wisata | Even Wisata di Banjarmasin dan Sekitarnya (Kalimantan Selatan).

Leave a Reply